in

Tak Selalu Negatif, 4 Hal ini Jadi Bukti Manfaat Adanya Rivalitas Klub Bola di Indonesia

Rivalitas menjadi kata yang tepat untuk menggambarkan perseteruan antara tim di kompetisi bola tanah air. Kehadirannya acap kali menjadi mimpi buruk untuk sepak bola Indonesia. Sering sekali akibat rivalitas yang berlebihan banyak para pencinta bola harus berseteru satu sama lain. Toko-toko dijarah, stadion dibakar dan bahkan sampai menimbulkan kematian pada kalangan suporter.

Namun dibalik hal tersebut, adanya rivalitas tidak selalu meninggalkan hal buruk untuk sepak bola Indonesia. Ada banyak sekali manfaat dari munculnya persaingan antar klub bola tanah air. Jadi tidak heran apabila meski selalu muncul ketegangan sepak bola Indonesia tetap dianggap yang terbaik di kawasan Asia Tenggara. Untuk mengetahui manfaat rivalitas simak ulasannya berikut.

Menjadikan sepak bola Indonesia memiliki persaingan yang ketat

Persaingan [Sumber Gambar]
 Rivalitas di Indonesia bukan hanya menyangkut pada urusan suporter saja. Pasalnya beberapa tim yang mereka dukung juga melakukan hal yang sama. Kesebelasan tersebut selalu mematok target tinggi saat berjumpa tim yang dianggap memiliki sejarah perseteruan. Bahkan sampai muncul istilah “ boleh kalah dengan siapa saja asal bukan dengan klub rival”. Karena hal inilah sepak bola Indonesia selalu menarik untuk ditonton. Persaingan ketat antara mereka juga menjadikan kompetisi bola tanah air selalu kompetitif. Dilansir dari laman Goal, dengan banyak tim ingin meraih gelar juara menjadikan sepak bola Indonesia memiliki pertarungan paling seru di kawasan Asia Tenggara.

Para pencinta bola selalu memadati stadion untuk menonton pertandingan

Penonton Sepak bola [Sumber Gambar]
Selain memunculkan persaingan ketat antar tim sepak bola. Rivalitas juga menjadikan animo sepak bola Indonesia semakin tinggi. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya penonton yang hadir saat pertandingan tersebut. Persaingan ini juga menjadikan penonton sepak bola sebagai pertandingan yang wajib mereka tonton. Dalam kondisi ini bukan hanya menang atau kalah yang dicari, tapi harga diri dan martabat tim juga juga dipertaruhkan. Jadi tidak heran apabila panitia pertandingan selalu untung besar saat ada pertandingan bertajuk derby tersebut. Semakin banyak suporter yang datang maka akan semakin besar pula pemasukan sebuah klub sepak bola.

Persaingan menjadikan sebuah kesebelasan terus berkembang

Arema [Sumber Gambar]
Perkembangan sebuah tim sepak bola pastinya dapat diperoleh dari banyak hal, dari mulai berlatih sampai mendatangkan pemain bagus. Adanya rivalitas juga memiliki dampak bagus untuk kesebelasan di Indonesia. Lantaran mereka yang bersaing akan terus melengkapi kekuatan kesebelasan hingga tanpa kelemahan. Pada umumnya persaingan mereka meliputi banyak hal, dari mulai pembentukan tim, jersey sampai sarana penunjang latihan. Bahkan tim tersebut rela mengeluarkan uang besar untuk membuat timnya lebih kuat dari rival mereka. Dari hal inilah mengapa persaingan dikatakan dapat menjadikan sebuah tim berkembang.

Liga Indonesia diminati banyak pemain asing top dunia

Salah satu pemain top di Indonesia [Sumber Gambar]
Setiap pertandingan sepak bola selalu identik dengan suporter. Selain salah satu sumber pemasukan klub mereka juga dapat menjadi penambah semangat untuk pemain. Ramainya suporter inilah menjadikan banyak pemain asing suka bermain di Liga Indonesia. Nyanyian dan dukungan tanpa henti saat pertandingan berlangsung menjadi sebuah keadaan yang paling mereka kagumi. Dari hal inilah banyak pemain asing memilih Indonesia dari pada kompetisi lain di Asia Tenggara. Jadi tidak heran apabila Michael Essien, Marcus Bent dan banyak pemain top lainnya mau bermain di kompetisi Liga1.

Adanya persaingan antar klub memanglah memiliki manfaat seperti ulasan di atas. Namun, tetap saja sebagai seorang pencinta bola kita harus tetap membatasi diri dalam bersikap. Agar adanya rivalitas tidak menjadi boomerang yang dapat merusak sepak bola nasional. Karena apabila persepakbolaan tanah air dibangun dengan persaingan positif akan dapat menghasilkan Timnas yang tangguh pula.

Written by Galih

Galih R Prasetyo,Lahir di Kediri, Anak pertama dari dua bersaudara. Bergabung dengan Boombastis.com pada tahun 2017,Merupakan salah satu Penulis Konten di sana. Lulusan Pendidikan Geografi Universitas Negeri Malang. Awalnya ingin menjadi pemain Sepak Bola tapi waktu dan ruang justru mengantarkan Ke Profesinya sekarang. Mencintai sepak
bola dan semua isinya. Tukang analisis Receh dari pergolakan masyarakat Indonesia.

Leave a Reply

Jangan Buru-Buru Emosi, Ketahui Alasan Mengapa Mobilmu Diderek Paksa Oleh DisHub

Beginilah 5 Potret Anti-Mainstremnya Pernikahan di Indonesia, Ada yang Dihadiri Presiden