in

5 Fakta Honda CBR1000RR SP, Motor Mahal yang Viral Dibicarakan Oleh Netizen

Honda CBR1000RR SP menjadi buah bibir netizen setelah viralnya foto dalam insiden kecelakaan yang melibatkan motor Honda merek Jepang ini dengan mobil Daihatsu Ayla. Peristiwa viral ini terjadi di Kota Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Dilihat dari website resmi Honda, harga CBR1000RR SP dibanderol Rp699.000.000, fantastis banget kan?

Bukan hanya mahal saja loh ternyata. Ada banyak fakta lain yang harus kamu ketahui dari kendaraan super mevvah ini. Yuk, simak dalam ulasan Boombastis.com di bawah ini.

Jenis motor dengan warna terbatas

CBR1000RR SP [sumber gambar]
CBR1000 RR diperkenalkan oleh Honda pada tahun 2004 sebagai generasi ke-7 dari seri sepeda motor CBR yang dimulai dengan CBR900RR pada tahun 1992. Namun, motor ini resmi dikeluarkan pada tahun 2017 dan memiliki 2 warna berbeda yakni Victory Read dan Honda Three Color (SP). Motor ini mengusung desain aerodinamis dan agresif yang melegenda dari motor supersport Honda. Dengan level baru, Performa mesin 4 silinder paling bertenaga dengan konfigurasi yang sama dengan Honda RC213V. Dengan semua kecanggihannya, mengendarai motor ini menimbulkan sensasi berkendara di sirkuit.

Mesin yang super canggih

Jika mau dibandingkan dengan harga Daihatsu Ayla, kendaraan ini 6 kali lipat lebih mahal. Namun, gak heran sih, karena memang performa motor ini yang jempolan. Motor Honda CBR1000RR SP ini dilengkapi dengan mesin canggih kapasitas 1000 CC, suspension system Ohlins, serta teknologi pengereman canggih dengan caliper rem depan Brembo. Suara motor ini juga kencang karena mesin Liquid-Cooled, 4-Stroke, 16-Valve, DOHC Inline 4-Cylinder.

Motor mahal [sumber gambar]
Selain itu, spesifikasi suspensi depan upside down OHLINS NIX30 dan suspensi belakang OHLINS TTX36 berkolaborasi dengan swingarm tipe “Gul-Wing” berbahan aluminium untuk menghasilkan Balance-Free Rear Cushion (pertama di dunia), melansir tirto.id.

Menampilkan kesan futuristik

Honda CBR1000RR SP [sumber gambar]
Motor ini tambah ciamik dengan menampilkan kesan futuristik. Terdapat headlight full LED, winglet turunan Honda RC213V, sehingga dengan itu motor ini tetap bisa melaju kencang, serta keluar dari tikungan. Cover tangki motor ini bisa menghambat angin, karena posisinya yang tinggi. Jarak sumbu roda (wheelbase) motor ini lebih panjang, 1.455 mm demi kestabilan saat melaju dengan kecepatan tinggi.

Harga motor yang beragam dimulai dari 500 juta

Motor harga sultan [sumber gambar]
Dengan tampilannya yang wah dan spesifikasi yang luar biasa, menjadi wajar kalau harga yang ditawarkan sangat mahal. Berikut ini daftar harga Honda CBR1000RR untuk OTR Jakarta:

Honda CBR1000RR – Rp599.000.000;Honda CBR1000RR SP – Rp699.000.000;

Honda CBR1000RR-R Fireblade (Tipe STD) – Rp990.000.000;

Honda CBR1000RR-R Fireblade (Tipe SP) – Rp.1.100.000.000.

BACA JUGA: Awas Tersentak, 7 Motor Gede Ini Harganya Saingan Dengan Rumah Pejabat

Dengan harga yang sangat fantastis tersebut wajar saja kalau motor ini ramai dibicarakan oleh netizen. Terlebih, karena motor ini ditabrak dan tergeletak di tengah jalan.

Written by Ayu

Ayu Lestari, bergabung di Boombastis.com sejak 2017. Seorang ambivert yang jatuh cinta pada tulisan, karena menurutnya dalam menulis tak akan ada puisi yang sumbang dan akan membuat seseorang abadi dalam ingatan. Selain menulis, perempuan kelahiran Palembang ini juga gemar menyanyi, walaupun suaranya tak bisa disetarakan dengan Siti Nurhalizah. Bermimpi bisa melihat setiap pelosok indah Indonesia. Penyuka hujan, senja, puisi dan ungu.

Leave a Reply

4 Fakta Pernikahan Berakhir Tawuran Saling Lempar Kursi yang Viral di Medsos

Penampakan Pocong Hingga Dibahas Para Pengusaha, Begini Femesnya Drama Start-Up di Indonesia