Categories: Trending

5 Film Hollywood yang Memakai Indonesia Sebagai Lokasi Syuting

Kadang suka kagum sendiri ya kalau melihat film-film Hollywood. Entah itu lantaran aktingnya yang bagus, efek-efeknya yang sangar, sampai lokasi-lokasinya yang memukau. Soal lokasi, hal tersebut memang jadi pertimbangan terpenting dalam film. Lokasi yang oke sedikit banyak akan memengaruhi kualitas film yang dihasilkan nantinya.

Masih tentang lokasi, siapa yang menyangka jika beberapa film Hollywood ternyata pernah syuting di beberapa daerah di Indonesia. Memang, tak bisa dipungkiri kalau Indonesia ini sangat eksotis, sehingga menarik para sutradara Amerika untuk memakainya sebagai lokasi syuting. Lalu, daerah di Indonesia mana saja yang pernah mendapatkan kehormatan tersebut? Simak ulasannya berikut.

1. Ubud, Bali – Eat, Pray, Love

Ubud Bali [Image Source]
Jangan ditanya lagi bagaimana keindahan Bali. Hingga saat ini, Bali adalah wisata paling tersohor dari Indonesia. Bali juga kerap menjadi lokasi syuting drama Korea, bahkan menjadi judul utamanya. Mungkin kamu masih ingat dengan drama Korea berjudul Memories in Bali. Dan rupanya, tak hanya Korea saja yang tertarik untuk menjadikan Bali sebagai lokasi syuting. Eat, Pray, Love adalah film Hollywood yang mengisahkan tentang seorang wanita yang berusaha mencari jati diri. Dalam film ini, keindahan Bali yang eksotis begitu diekspos. Mulai dari pantai-pantainya yang memesona, hingga hamparan sawah yang indah. Menyaksikan film ini, bisa jadi warga dunia ingin menyaksikan Bali secara langsung.

2. Pulau Moyo, Sumbawa Nusa Tenggara Barat – Savages

Pulau Moyo [Image Source]
Pulau Moyo selama ini memang dikenal sebagai surga dunia. Merupakan pulau karang imut yang juga kerap menjadi lokasi untuk melihat matahari terbit yang romantis. Panorama di pulau Moyo tentu selalu berhasil menghipnotis banyak turis untuk datang ke Indonesia. Ternyata tak cukup sampai di situ, sebab bintang terkenal Salma Hayek dan juga Taylor Kistch juga pernah menjamah pulau Moyo untuk melakukan adegan film. Film yang rilis di tahun 2012 tersebut berjudul Savages, barangkali kamu pernah menontonnya sebelumnya. Atau ingin mencoba mendownlodnya karena penasaran?

3. Karangasem dan Nusa Lembongan – Alex Cross

Nusa Lembongan [Image Source]
Membahas pulau Bali memang tak ada habisnya. Kali ini, Bali menjadi pilihan lagi sebagai lokasi syuting film berjudul Alex Cross. Film Hollywood ini disutradarai oleh Rob Cohen dan dibintangi oleh artis tersohor seperti Jean Reno, Edward Burns dan juga Rachel Nochols. Kabarnya, sang sutradara film ini juga memutuskan untuk membeli villa pribadi di lokasi tersebut. Wah, mulai betah di Indonesia ya.

4. Tapanuli Tengah – King Kong

Tapanuli Tengah [Image Source]
Kamu tentu tak asing lagi dengan film King Kong. Saat menyaksikan film tersebut, pernahkan Kamu menyadari kalau lokasinya berada di Indonesia? Dalam film yang menceritakan tentang gorila raksasa tersebut, menjadikan Pulau Mursala yang berada di kabupaten Tapanulis Tengah sebagai lokasi syuting. Pulau yang memiliki air terjun yang memukau tersebut berada di antara Pulau Sumatra dan Pulau Nias. Film yang meledak di tahun 2005 ini dibintangi oleh Naomi Watts dan juga artis beken lainnya.

5. Candi Borobudur dan Yogyakarta – Java Heat

Candi Borobudur [Image Source]
Dalam film Twilight, Kellan Lutz berperan sebagai Emmet, saudara Edward Cullen. Artis terkenal tersebut juga pernah melakukan syuting di Indonesia. Tepatnya di Yogyakarta dan juga candi Borobudur. Dalam filmnya yang berjudul Java Heat, Kellan beradu akting dengan Mickey Rourke. Dalam film tersebut, keindahan candi Borobudur terpampang jelas, bahkan sangat eksotis saat malam hari, terlebih dengan nyala api unggun yang lembut. Film bergenre action ini sungguh mengekspos keindahan panorama Jawa Tengah yang sangat memukau.

Lima lokasi syuting yang berada di Indonesia tersebut sudah menjadi bukti bahwa negeri kita sangat diperhitungkan untuk menjadi lokasi syuting. Bangsa asing telah mengakui keindahan panorama alam di negeri kita. Sebagai warga asli, sebaiknya kita terus menjaga kelestarian dan keindahan alamnya.

Share
Published by
Rizal

Recent Posts

Lagi Ramai, Penipuan Modus ‘Cari iPhone Hilang,’ Waspadai Ciri-Cirinya

Namanya juga penipu. Akan selalu ada cara untuk membuat korbannya tidak berkutik demi merampas harta…

3 days ago

Rombongan Klub Motor Sunmori VS Warga Pengguna Matic Berujung Emosi

Sunmori atau Sunday Morning Ride adalah salah satu hobi masyarakat Indonesia. Para pemilik kendaraan roda…

4 days ago

Kasus Keracunan MBG di MAN 1 Cianjur, Korban Terus Bertambah

Makan Bergizi Gratis (MBG) nampaknya harus secepatnya melakukan penyempurnaan. Pasalnya, masih banyak ditemui beragam kasus…

1 week ago

Wafatnya Tinggalkan Duka, Inilah Pesan dan Kesan Indah Paus Fransiskus Bagi Indonesia

Paus Fransiskus tutup usia pada hari Senin 21 April 2025. Berita yang cukup mengagetkan mengingat…

1 week ago

Katanya Krisis Ekonomi Kok Malah Borong Emas, Ada Apa?

Sudah bukan rahasianya Donald Trump saja, seluruh dunia juga tahu kalau umat manusia sedang terancam…

1 week ago

Beruntun, Terungkapnya 3 Kasus Pelecehan Pasien oleh Dokter yang Bikin Miris

Kasus pelecehan pasien yang melibatkan dokter saat ini marak menjadi buah bibir masyarakat. Kejadiannya nyaris…

2 weeks ago