in

Cowok Harus Tau! Beginilah Akibatnya Kalau Motor Kalian Menggunakan Knalpot Racing

Knalpot racing memang mempunyai daya tarik tersendiri bagi generasi millenial yang ingin bergaya dengan motornya. Modelnya yang unik namun suaranya bikin pusing membuat mereka jatuh hati kepada knalpot satu ini. Oleh karena itu, anak-anak menjelang dewasa pasti rela meminta uang kepada orangtuanya demi mempunyai knalpot racing itu. Tapi, di balik kerennya knalpot tersebut, ada beberapa efek yang tidak baik.

Dampak tersebut ternyata bukan hanya ke keuangan saja, tapi juga kepada motornya. Jadi, untuk yang berpikiran ingin ganti knalpot model racing harus perhatikan dulu nih efek sampingnya. Yuk simak ulasan dari Boombastis.com yang akan membahas mengenai dampak-dampaknya.

Bahan bakar menjadi lebih boros

Bahan bakar menjadi lebih boros [Sumber Gambar]
Efek samping pertama yang akan kalian rasakan ketika menggunakan knalpot racing adalah bakan bakar cepat habis. Itu bisa terjadi lantaran tenaga yang dibutuhkan motor lebih besar saat menggunakan knalpot racing daripada alat pembuangan gas bermodel standar. Sehingga campuran bahan bakar juga akan semakin banyak untuk menghasilkan tenaga menggunakan knalpot racing. Jadi, bagi yang mau menggunakan knalpot tersebut harus sediakan uang untuk membeli bahan bakar.

Mesin menjadi lebih cepat panas

Mesin cepat panas [Sumber Gambar]
Kalau kalian menggunakan knalpot racing pasti mesin motor akan jadi lebih cepat panas. Bisa begitu karena motor akan mengeluarkan tenaga yang lebih besar ketika menggunakan knalpot racing ini. Selain itu, penyebab lainnya adalah pengendara yang menggunakan knalpot tersebut harus menarik gasnya lebih dalam supaya bisa menghasilkan suara bising. Sehingga jangan kaget kalau motor yang pakai knalpot berisik tersebut akan terasa panas pada saat dikendarai.

Akan terjadi kerusakan pada mesin motor

Mesin motor akan menjadi rusak [Sumber Gambar]
Jika menggunakan knalpot racing, mesin motor akan berisiko untuk lebih cepat rusak lho. Namun efek ini enggak akan kalian rasakan dalam waktu dekat, biasanya kerusakan muncul pada saat knalpot sudah dipakai cukup lama. Kerusakan ini berakibat dari mesin motor yang harus beradaptasi dengan kinerja dari knalpot racing. Sehingga lama kelamaan, mesin akan bobrok seiring berjalannya waktu. Ya, bisa dibayangkan seperti kalian memaksa berhubungan dengan orang yang tidak kalian cintai, pasti terasa tidak nyaman kan?

Memproduksi emisi gas buang yang berbahaya

Emisi gas buang berbahaya [Sumber Gambar]
Jangan pikir kalau kalian memakai knalpot racing emisinya sama dengan alat pembuangan gas biasanya. Knalpot satu ini tidak mempunyai penyaringan emisi gas buang yang disebut dengan catalytic converter. Sehingga emisi gas buang yang dihasilkan oleh knalpot racing menjadi lebih berbahaya. Jika terhirup oleh pernafasan, bisa menyebabkan orang-orang menderita asma. Atau bisa juga paru-parunya juga mengalami gangguan.

Polusi suara tak bisa terhindarkan

Menghasilkan polusi suara [Sumber Gambar]
Hal yang satu ini pasti kalian juga sudah tahu yaitu suara kendaraan lebih berisik dari biasanya. Mungkin bagi kalian yang menggunakan knalpot racing pasti tidak akan terganggu dengan suara berisik tersebut. Akan tetapi, berbeda dengan orang lain yang akan membenci kalian seketika karena suara dari knalpot racing di motormu. Sehingga daripada kalian dibenci sejuta umat, lebih baik tidak perlu mengganti knalpot kalian ya.

Jadi efek samping menggunakan knalpot racing sangatlah tidak baik. Mulai dari bahan bakar cepat habis sampai dibenci oleh sejuta umat gara-gara suara yang sangat berisik. Oleh karena itu, supaya tidak tekanan batin jangan menggunakan knalpot racing ya. Karena kemungkinan besar kalian bisa ditilang polisi karena mengubah motor menjadi tidak standar.

Written by Firdha

Firdha Rahma, dilahirkan di Kota Malang tanggal 5 Agustus 1994. Ia tergabung di Boombastis.com sejak bulan Desember 2017. Perempuan bermata sipit ini suka sekali warna merah dan hewan yang bernama kucing. Dia mempunyai hobi menonton film segala genre, menulis dan baca-baca artikel tentang teknologi ponsel yang terbaru.
Punya hobi menulis sejak SMK, tapi belum begitu aktif di dunia blog. Nah, karena kuliah ada sedikit waktu senggang jadi kegiatan menulis bisa diterapkan kembali ke dalam blog. Blognya berisi tentang travelling, kuliner dan review film.

Leave a Reply

Pernah Saling Cinta, 5 Pasangan Artis Ini Patahkan Teori ‘Mantan Enggak Bisa Jadi Teman’

Sempat Dikira Cewek Jadi-jadian, DJ Katty Butterfly Ternyata Cinta Mati Dengan Indonesia