in

Bripda Nina, Anggota Brimob Yang Cantik, Berbakat, dan Sholeha

Cantik dan berhijab | copyright Merdeka.com
Cantik dan berhijab | copyright Merdeka.com

Selama ini, kita sering mendengar polisi yang tergabung ke dalam pasukan anti teror kebanyakan kaum adam. Sebab, untuk gabung dalam pasukan Brimob tidaklah mudah melainkan membutuhkan latihan yang keras dan fisik kuat.

Baca Juga: Tujuh Alasan Mengapa Pacaran Itu Tidak Bermanfaat

Hal tersebut tak menyusutkan semangat Bripda Nina untuk masuk ke dalam pasukan Wanteror Gegana Brimob Polda Aceh. Pemilik nama lengkap Nina Octoviana ini merupakan sosok wanita tangguh dan mampu mengimbangi kemampuan fisik laki-laki. Nama Bripda Nina cukup santer dibicarakan di media. Bukan karena parasnya yang cantik dan berhijab, melainkan kemampuan dan bakatnya sebagai anggota Brimob. Kenalan lebih lanjut yuk!

1. Sosok wanita tangguh dan berani

Bripda Nina yang lahir di Aceh 24 Oktober 1993 ini dikenal sebagai sosok wanita yang tangguh dan disiplin. Tidak heran, jika dia sangat layak untuk bergabung dalam Polisi Wanita (Polwan) Polda Aceh sekitar pertengahan Januari 2014 yang lalu. Beberapa bulan kemudian, Bripda Nina ditugaskan di Brimob Aceh.

Sosok Bripda Nina yang tangguh dan disiplin | copyright Merdeka.com
Sosok Bripda Nina yang tangguh dan disiplin | copyright Merdeka.com

Bripda Nina yang awalnya ditempatkan sebagai staf biasa lalu meminta untuk masuk sebagai pasukan. Dengan segala keberanian, dia meminta kepada Kepala Detasemen (Kaden) untuk dimasukkan ke dalam pasukan yang penuh tantangan dan rintangan. Wanita 22 tahun tersebut memang berkeinginan untuk terlibat langsung jika ada aksi teror.

Selanjutnya: Tak Nampak Seperti Perempuan Kalau Sudah Berseragam

Written by Evi Rizana

Leave a Reply

Vaksin bukan penyebab autisme pada anak

Rahasia Vaksin Dan Imuninasi Yang Belum Anda Tahu

Para siswa keracun mendapat perawatan di Kantor Kelurahan

Di Tasikmalaya, 117 Siswa SD Keracunan Saus Berbahaya