in

Sungai Nil di Afrika yang Menjadi Sungai Terpanjang Sedunia

Sungai Nil Dari Udara (panoramio)
Sungai Nil Dari Udara

Sungai terpanjang di Dunia adalah Sungai Nil. Sungai yang erat kaitannya dengan kisah Nabi Musa ini mengalir di beberapa negara Afrika. Ayo kita mengenal lebih dekat keberadaan sungai ini.

Dengan panjang mencapai 6.853 km, sungai Nil tak hanya identik dengan negara Mesir saja. Sungai ini mengalir di negara Uganda, Rwanda, Burundi, Kenya, Ethiopia, Sudan, dan berakhir di Laut Mediterania, Mesir. Sungai Nil juga menjadi destinasi wajib kunjung saat berwisata ke Mesir yang menjadi tempat lahirnya peradaban tertua di dunia.

Sungai Nil Dari Udara (panoramio)
Sungai Nil Dari Udara

Menikmati sungai Nil, saat di negeri Firaun, tak hanya dengan duduk-duduk di tepian sungai. Banyak kegiatan asyik untuk dilakukan di sungai yang cukup bersih ini. Seperti tur dengan kapal pesiar Sungai Nil. Sudah banyak paket wisata untuk tur Sungai Nil.

Tur Melintas Sungai Nil (panoramio)
Tur Melintas Sungai Nil

Dilansir dari situs Pariwisata Mesir, untuk menyusuri sungai Nil bisa dilakukan sehari atau seminggu penuh. Dengan rute seperti dari Aswan ke Luxor, atau lainnya. Semuanya tergantung pilihan anda. Tentunya tur melintas sungai Nil ini jangan sampai anda lewatkan. Pasalnya banyak situs-situs kuno yang dapat anda lewati, selain gurun, perkampungan penduduk dan bangunan megah di Mesir.

Kota Giza, Mesir yang Menjadikan Sungai Nil Sebagai Tumpuan Hidup (panoramio)
Kota Giza, Mesir

Sungai Nil mempunyai dua anak sungai, yakni sungai Nil Biru dan Sungai Nil Putih. Sungai Nil Biru mengalir dari danau Tana Ethiopia dan mengalir menuju Sungai Nil Putih di Sudan. Sungai Nil Putih sendiri berhulu di Danau Victoria dan mengalir melewati negara Tanzania, Uganda, Rwanda, Burundi, dan Sudan.

Keberadaan Sungai Nil Bagaikan Oase di Gurun Mesir (panoramio)Keberadaan Sungai Nil Bagaikan Oase di Gurun Mesir (panoramio)
Keberadaan Sungai Nil Bagaikan Oase di Gurun Mesir

Bagi masyarakat Mesir, Sungai Nil adalah berkah dari Tuhan. Tanpa Sungai Nil, Mesir adalah negara tandus yang hanya terdiri dari gurun pasir. Hampir seluruh masyarakat Mesir menggantungkan hidupnya di sungai ini. Terlebih lagi di kawasan lembah bagian utara yang padat penduduk.

Written by Cah Azi

Leave a Reply

Wah, Dengan Menyentuh Mobil Saja, Pakaian Wanita Ini Berubah Youtube

Wah, Dengan Menyentuh Mobil Saja, Pakaian Wanita Ini Berubah

Kisah 7 Bersaudara Yang Tak Pernah Keluar Rumah Dan Mengenal Dunia Hanya Lewat Televisi 1 ODDITYCENTRAL

Kisah 7 Bersaudara Yang Tak Pernah Keluar Rumah Dan Mengenal Dunia Hanya Lewat Televisi