in

Sudjono Humardani, ‘Menteri Dukun’ Era Orba yang Namanya Tak Pernah Terdengar

Sosok Soeharto memang seolah tak pernah lepas dengan hal yang berbau klenik. Meskipun orang zaman sekarang memandang hal itu nggak biasa, namun itu justru menjadi daya tarik tersendiri bagi Soeharto. Jadi wajar kalau sampai saat ini banyak orang yang memburu barang peninggalan beliau yang dianggap memiliki kekuatan atau bertuah.

Bicara soal Soeharto, kamu tahu nggak sih kalau pada masa orde baru ada julukan ‘Menteri Urusan Mistis’ yang diberikan kepada salah satu orang dekat presiden. Pengetahuannya soal klenik bahkan sampai membuat media luar takjub. Yuk berkenal dengan Sudjono Humardani, si ‘Menteri Dukun’ di era orde baru ini lewat ulasan berikut.

Salah satu yang boleh masuk ke kamar Soeharto

Sudjono bagi kaum millenial mungkin jarang dikenal, tapi saat orde baru siapa yang tidak mengenal namanya? Pasalnya dirinya ditunjuk oleh presiden kedua Indonesia sebagai staf yang memegang urusan keuangan dan ekonomi. Dilansir dari laman Merdeka, kedekatan Soeharto dan Sudjono memang sejak dulu.

Dekat dengan Soeharto [sumber gambar]
Tepatnya ketika mereka sama-sama berguru pada Romo Diyat, sang guru spiritual itu berpesan agar menjaga Soeharto karena kelak akan menjadi orang hebat. Dan akhirnya benar, ketika Soeharto menjadi presiden pun hubungan mereka tetap baik. Bahkan hanya Sudjono orang yang boleh masuk ke kamar Soeharto selain ibu Tien saking dipercayanya.

Jadi ‘menteri urusan mistis’ pribadi Soeharto

Presiden kedua Indonesia memang lekat dengan hal-hal yang berbau mistis. Nah hal itu juga tak terlepas dari Sudjono yang dulu juga sama-sama berguru pada Romo Diyat. Bahkan dulu pria ini dijuluki sebagai menteri urusan mistis pada era orde baru. Pasalnya Soeharto memang sering berdiskusi mengenai masalah spiritual dengan dirinya.

Sudjono ahli ilmu spiritual [Sumber gambar]
Banyak yang bilang kalau Sudjono adalah guru spiritual Soeharto pengganti Romo Diyat. Namun Soeharto dalam autobiografinya membantah hal tersebut. Dirinya mengatakan kalau ilmu mistis dari Sudjono tidak lebih tinggi dari Soeharto bahkan staf khususnya itu malah sering sungkem padanya karena menganggap presiden kedua Indonesia itu seniornya.

Si Rasputin Indonesia yang memang nyentrik

Ada julukan lain yang sering lekat dengan Sudjono ini, yakni Rasputin Indonesia. Ya, Rasputin yang dimaksud adalah sosok ahli ilmu mistis yang sangat dipercaya oleh kekaisaran Rusia pada zaman dulu. Pun demikian dengan Sudjono ini yang dekat dengan orang nomor satu di Indonesia pada masa orde baru.

Aksi klenik [sumber gambar]
Bahkan saking nyentriknya Sudjono ini, dirinya sempat menerima tamu penting atau wartawan dengan telanjang kaki  dan hanya diterangi lilin. Pun demikian dengan ruangan penerimaan tamunya yang banyak barang-barang yang seolah memiliki kekuatan mistis. Julukan Rasputin Indonesia ini rupanya lumayan cocok mengingat sosok mereka yang sama-sama nyentrik dan lekat dengan mistis.

Sudjono yang sedikit mempengaruhi Soeharto masalah hal mistis

Sosok Sudjono ini ternyata sedikit banyak memang mempengaruhi Soeharto masalah hal mistis. Dilansir dari laman Merdeka, Sudjono memang sering bertukar pendapat dengan presiden kedua Indonesia itu. Bahkan dirinya sering membawa catatannya ketika berkunjung ke istana. Kadang Sudjono memberikan beberapa wejangan masalah hal gaib.

Sering bertukar pikiran dengan Soeharto [sumber gambar]
Nantinya akan dipakai atau tidak wejangan itu terserah pada Soeharto sendiri. Dalam autobiografi Soeharto mengatakan juga sering mengesampingkan wejangan Sudjono jika dirasa memang tidak masuk dalam nalar. Namun dirinya tidak pernah menolak kedatangan staf khususnya itu, walaupun hanya mendengarkannya agar hatinya bahagia.

BACA JUGA: Romo Diyat, Guru Spiritual Soeharto yang jadi Kunci Sukses Memimpin Selama 32 Tahun

Kedekatan Sudjono dengan Soeharto memang membuktikan lekatnya aura orde baru dengan hal-hal mistis. Namun terlepas dari hal tersebut, Sudjono melakukan tugasnya dengan baik dalam menjadi staf presiden. Bahkan diakui oleh banyak pengusaha besar yang membuat ekonomi pada waktu itu juga lumayan maju.

Written by Arief

Seng penting yakin.....

Leave a Reply

Kisah Pengemudi Lolos dari Tilang Oknum Polisi, Bagai Membalas Dendam Kesumat Para Korban Razia Ilegal

Netizen Hujat Situs Aisha Weddings yang Anjurkan Nikah Siri, Si WO Ngelesnya Bikin Geregetan