in

Inilah 5 Pejuang Reformasi Sosial dan Kesejahteraan Masyarakat Terhebat Sepanjang Sejarah

pejuang

Tanpa adanya perjuangan dan reformasi, suatu masyarakat atau negara tidak akan berubah menjadi lebih baik. Di balik perjuangan dan reformasi yang sangat hebat itu, hadirlah seorang pejuang yang tak kenal lelah memperjuangkan kemanusiaan. Mereka mempertaruhkan apa saja mulai dari harta, tahta, hingga nyawa sekali pun.

Di dunia yang tak pernah damai karena perang dan diskriminasi masih sering terjadi ini, para pejuang hadir dengan semangat yang membara. Mereka tidak mempedulikan lagi ancaman dari luar yang terus menekannya. Yang ada di pikiran pejuang ini hanyalah niat mulia dan melihat bumi ini jadi damai dan sejahtera. Inilah lima pejuang reformasi sosial dan kesejahteraan masyarakat terhebat itu.

1. Nelson Mandela – Afrika Selatan

Nelson Mandela berjuang dengan keras untuk membela suku-suku kulit hitam di Afrika Selatan. Dia tidak menginginkan ada diskriminasi rasial yang dilakukan oleh orang kulit putih dan menguasai banyak sektor di negeri paling selatan dari Afrika ini. Nelson Mandela berjuang dengan sekuat tenaga selama puluhan tahun untuk menghapuskan apartheid yang sangat menyiksa.

Nelson Mandela [image source]
Nelson Mandela [image source]
Pada tahun 1962, Nelson Mandela dipenjara karena perjuangannya dianggap sangat membahayakan negara. Selama di dalam penjara, dia terus berjuang dan melakukan koordinasi hingga pada tahun 1990 Nelson Mandel dibebaskan. Setelah bebas di tahun 1990, Nelson Mandela jadi presiden Afrika Selatan pada tahun 1994 dan menghancurkan rezim rasisme yang membuat Afrika Selatan selayaknya neraka.

2. Mahatma Gandhi – India

Seperti hal Soekarno, Mahatma Gandhi adalah orang yang berjuang keras melakukan revolusi untuk kebebasan rakyat India. Dia melakukan banyak upacara selama 30 tahun agar Inggris yang menguasai India pergi dan memberikan kemerdekaan sepenuhnya di negeri yang dikenal dengan film Bollywood-nya ini.

Mahatma Gandhi [image source]
Mahatma Gandhi [image source]
Mahamatma Gandhi adalah simbol dari kebangkitan India. Dia mendapatkan julukan Father of Nation atau bapak bangsa karena berhasil membuat negeri itu lepas dari belenggu penjajahan. Perjuangan dari dari Mahatma Gandhi akhirnya selesai di tahun 1948 di mana beliau harus dibunuh dengan cara yang keji menggunakan Baretta M 1934 Semi-automatic pistol.

3. Mother Teresa – India

Mother Teresa adalah seorang misionaris yang mengabdi bagi dunia ini sepanjang usianya. Beliau mendapat julukan sebagai ibu semua ras di seluruh dunia. Di tangan beliau, kesenjangan sosial di berbagai daerah pelosok mulai dihapuskan. Meski tubuhnya sangat kecil dan renta, Mother Teresa berjuang tanpa lelah setiap hari hingga ajal akhirnya menjemput.

Mother Teresa [image source]
Mother Teresa [image source]
Selama hidup, Mother Teresa berjuang mengentaskan kelaparan di banyak tempat di dunia. Barangkali, apa yang diberikan atau disuapkan oleh Mother Teresa lebih banyak dari ibu yang menyuapi makanan pada manusia. Semangat juang yang tinggi dari Mother Teresa akhirnya terus tumbuh dari orang-orang yang pernah disentuh oleh tangannya meski saat ini beliau telah tiada.

4. Martin Luther King Jr. – Amerika

Martin Luther King Jr. adalah pejuang berdarah Afrika-Amerika yang dikenal sangat andal di zamannya. Beliau memperjuangkan hak-hak keturunan Afrika-Amerika yang kala itu masih direndahkan. Orang kulit hitam di kawasan Amerika dianggap sebagian inferior hingga bisa diperlakukan dengan tidak baik di segala sektor yang ada.

Martin Luther King Jr. [image source]
Martin Luther King Jr. [image source]
Tidak terima dengan perlakuan ini, Martin Luther King Jr. melakukan gerakan perubahan yang sangat besar. Dia melakukan gerakan sipil besar-besaran hingga memengaruhi kebijakan-kebijakan publik di Amerika pada tahun 1960-an. Perjuangan panjang yang dilakukan Martin Luther King Jr. akhirnya terhenti setelah dia dibunuh pada tahun 1968.

5. Angelina Jolie – Amerika

Angelina Jolie adalah aktris hebat yang kemampuan seni perannya sudah diakui oleh dunia internasional melalui penghargaan Oscar. Selain mahir dalam seni peran, Angelina Jolie juga aktif dalam kampanye-kampanye sosial di daerah terpencil yang susah sekali akses air, makanan, dan juga kesehatan.

Angelina Jolie [image source]
Angelina Jolie [image source]
Melalui organisasi yang dibuatnya dengan Brad Pitt, Angelina Jolie berjuang dengan sekuat tenaga tanpa memedulikan keartisannya. Yang dia inginkan hanyalah melihat banyak anak-anak di seluruh dunia bisa hidup dengan baik dan mendapatkan akses sebanyak-banyaknya untuk makan, kesehatan, dan juga pendidikan.

Inilah lima pejuang reformasi sosial dan kesejahteraan masyarakat terhebat di dunia. Di tangan-tangan mereka, bumi ini sedikit lebih baik meski perang dan kekacauan tetap susah untuk dihapuskan. Semoga orang-orang seperti ini terus hadir dan membuat dunia ini kian damai.

Written by Adi Nugroho

Leave a Reply

Selain Gemukin Badan, 5 Hal Asyik Ini Bisa Kamu Habiskan Saat Momen Lebaran Tiba

5 Minyak Klenik Ini Dipercaya Punya Khasiat Super Ampuh, Percaya?