in

Terbiasa Tomboi, Penampilan Mita yang Feminine di Video Klip Baru The Virgin Bikin Pangling

Lagu Cinta Terlarang yang dulu pernah sangat hits pada masanya melambungkan nama The Virgin hingga menjadi salah satu duo band paling populer di Indonesia. Mereka sudah ada sejak tahun 2008 dan dinaungi oleh musisi ternama yakni Ahmad Dhani. Adapun sejak dulu anggotanya tetap sama yaitu Mita dengan peran sebagai gitar dan juga Dara yang berperan sebagai vokalis.

Beberapa waktu lalu memang grup musik ini pernah dikabarkan vakum untuk sementara, tapi pada akhirnya mereka kembali merilis lagu-lagu baru yang bisa dinikmati oleh seluruh masyarakat Indonesia. Pada tahun 2021 ini, keduanya juga telah merilis lagu baru yang berjudul Tak Ingin Menggantikannya.

Respon para netizen melihat Mita tampil feminine

Mita the Virgin [sumber gambar]
Lagu yang berjudul Tak Ingin Menggantikannya ini pun ternyata menuai beragam komentar dari netizen, tapi rata-rata memberikan komentar yang positif.  Banyak yang mengatakan jika Mita cakep banget dengan rambut panjang. Nggak cuma komen soal betapa cantiknya Mita dalam video klip ini, netizen juga menyukai lagu dan dalamnya pesan cinta yang dituangkan dalam video berdurasi sekitar empat menit tersebut. Terlebih lagunya pun sangat enak didengar, hingga membuat beberapa warganet terserang rasa baper. Liriknya pun sangat dalam dan begitu menyentuh, sehingga wajar jika banyak yang menyukainya.

Pangling dengan penampilan Mita The Virgin

Mita [sumber gambar]
Selain lirik lagu, ada pula hal lain yang menjadi sorotan dari video klip tersebut yakni penampilan Mita yang tampak feminine. Pasalnya, selama ini gadis itu memang terkenal dengan image-nya yang tomboi dan berdandan seperti laki-laki dengan rambut pendek dan juga style baju yang ia kenakan. Sontak banyak warganet merasa terkejut dan tidak menyangka.

Memakai wig rambut panjang

Seperti yang selama ini kita ketahui, memang Mita memiliki rambut pendek seperti laki-laki, hingga di video tersebut mau tidak mau ia harus mengenakan wig rambut panjang agar terkesan feminine. Ia juga diberi sedikit sentuhan make up, dan pastinya hal itu memancing komentar dari netizen. Banyak yang berpendapat bahwa wig yang dikenakan terlihat sangat natural dan cocok untuk Mita.

Mereka mengatakan bahwa personil The Virgin tersebut sangat cantik dengan rambut panjang. Namun, tak sedikit pula yang memberikan komentar tentang baju yang Mita pakai. Menurut salah satu netizen, seharusnya Mita mengenakan baju semacam dress dan bukan T-shirt seperti yang terlihat dalam video. Supaya kesan feminine semakin terlihat bagus.

Mengaku dipaksa mengenakan wig

Mita the Virgin [sumber gambar]
Dalam akun Instagram-nya, gadis dengan nama lengkap Cameria Happy Pramita itu mengaku bahwa ia dipaksa mengenakan wig rambut panjang. Awalnya, ia tidak percaya diri, tapi pada akhirnya ia memilih untuk mengalah saja. Adapun yang memaksa untuk melakukan hal itu adalah seluruh team yang terlibat dalam perilisan video klip. Di unggahannya, Mita juga menyertakan foto lama yang diambil dari video klip perdana The Virgin berjudul Cinta Terlarang. Dirinya mengaku bahwa saat itu juga pernah dipaksa untuk mengenakan bulu mata palsu oleh seluruh tim.

Dibilang mirip Dara

Mitha dan Dara [sumber gambar]
Setelah menonton video dengan durasi kurang lebih 4 menit itu, banyak warganet yang juga berkomentar bahwa Mita sangat mirip dengan Dara. Di mana Dara juga berpenampilan cantik dengan rambut panjang dan paras bak boneka. Hingga saat ini, video tersebut telah ditonton lebih dari 450 ribu kali. Netizen sih beranggapan jika lagu satu ini mengobati rindu pada The Virgin yang sudah sekian lama nggak terdengar kabarnya.

BACA JUGA: Biasa Tampil Tomboy, Gaya Hijab Evelyn dan Mitha The Virgin Dapat Reaksi Berbeda dari Netizen

Ketika diwawancarai tentang lagu barunya, para personil The Virgin mengungkapkan bahwa lagu tersebut bertema mengikhlaskan juga mencintai tanpa pamrih, di mana sama sekali tak memandang masa lalu dari orang yang dicintai serta akan menerima apapun keadaan dari orang tersebut. Nah, apakah mungkin lagunya juga mewakili perasaanmu?

Written by Nikmatus Solikha

Leave a Reply

Sebelum Jadi Sultan Minyak, Beginilah Keadaan Dubai yang Tak Jauh Beda dari Daerah Miskin Lainnya

4 Fakta Tentang Transplantasi Rambut yang Dilakukan Kevin Aprilio, Apa Alasannya?