in

Andai Para Sopir Melakukan 10 Hal Ini, Niscaya Angkot Bakal Penuh Sesak

Aksi pemogokan angkutan kota (angkot) yang terjadi di berbagai wilayah Indonesia tengah menjadi isu nasional. Alasannya apalagi kalau bukan karena para sopir angkot yang merasa dirugikan atas hadirnya angkutan online. Katanya, eksisnya macam-macam moda transportasi online bikin pendapatan mereka makin ciut dan sepi penumpang.

Sebenarnya bukan salah angkutan online kalau lebih laku, karena mereka secara teknologi lebih maju dan memudahkan, serta bikin pelanggan nyaman. Angkot sebenarnya sebenarnya juga bisa berpeluang lebih dipilih masyarakat asal lebih berbenah. Misalnya dengan melakukan 10 hal ini.

Memasang Wifi Gratis dalam Angkot

Angkot dengan fasilitas Wifi di Makassar [image: source]
Di zaman yang serba internet  hampir semua orang menyukai Wifi gratis. Jika saja angkutan umum menyediakan layanan ini, pasti penumpang akan lebih tertarik untuk naik. Sebelumnya, fasilitas Wifi juga sudah digunakan angkot di beberapa daerah seperti Makassar, Manado dan Bandung untuk menarik pelanggan.

Memberikan Potongan Harga

Ilustrasi potongan harga [image: source]
Hal lain yang bisa dilakukan untuk menarik minat pelanggan angkot adalah potongan harga. Potongan harga akan menarik banyak pelanggan, dan merupakan sarana promosi yang baik. Karena saat ada potongan, orang-orang akan heboh bercerita ke sana-sini, bahkan bisa jadi diupload di sosial media dan menjadi viral.

Memberikan Voucher Naik Angkot Gratis dengan Syarat dan Ketentuan

Ilustrasi voucher gratis [image: source]
Jika cara sebelumnya dengan memberi potongan harga, bisa juga diberlakukan pemberian voucher naik angkot gratis. Misalnya, untuk 5 kali naik di angkot yang sama, mendapat 1 voucher naik gratis. Hal ini tentu akan menyenangkan para pelanggan.

Memperbaiki Desain Interiornya

Interior angkot Manado [image: source]
Meski tidak semewah Angklung (angkot Bandung yang interiornya waw), setidaknya interior angkot dibuat bersih dan rapi. Kebanyakan angkot kursinya sudah agak reyot dan busanya terkelupas di mana-mana. Jika hal ini dibenahi, tentu pelanggan akan lebih nyaman. Terobosan desain interior unik juga sudah dilakukan di Manado. Angkot-angkot di ibu kota Sulawesi itu didesain dengan konsep disko, karenanya di dalam angkot ramai dengan lampu berupa-rupa warna dan dilengkapi musik.

Menyediakan Colokan Listrik

Colokan listrik dalam angkot [image: source]
Masalah sepeleh namun urgen yang sering dihadapi penumpang adalah baterai handphone yang drop. Jika sudah begini, keberadaan colokan listrik akan sangat berguna bagi penumpang.

Pengadaan Televisi dalam Angkot

Keberadaan TV dalam angkot [image: source]
Penumpang yang merupakan raja patut diberikan pelayanan yang baik. Karenanya, keberadaan televisi sebagai hiburan di tengah sesaknya jalanan menjadi alternatif yang patut diperhitungkan. Hal ini bukanlah sesuatu yang mustahil, mengingat sudah ada angkot di beberapa daerah yang melakukannya.

Menyediakan Buku Bacaan bagi Penumpang

Angkot dilengkapi dengan buku [image: source]
Adanya buku-buku yang menghibur seperti novel, komik, atau pengetahuan umum di dalam angkot tentu merupakan angin segar bagi penumpang. Apalagi jika mayoritas penumpang adalah pelajar, pasti hal tersebut akan menarik perhatian mereka.

Menciptakan Nuansa Eksterior yang Menarik

Eksterior kece angkot Padang [image: source]
Bagaimana pun juga, kita melihat sesuatu pasti dari bentuk luarnya dulu. Karena itu, bagian luar angkot harus dibuat semenarik mungkin. Misalnya saja didesain dengan gambar-gambar unik atau sekalian air brush seperti mobil-mobil modifikasi. Jika orang melihat bagian luar menarik, tentu minat untuk menaiki angkot akan lebih besar.

Dipasang CCTV

Angkot Mangabud yang dilengkapi CCTV [image: source]
Memasang CCTV menjadi penting dalam angkot, mengapa? Karena masih ada rumor beredar tentang kejahatan yang terjadi di angkot. Jika ada kamera CCTV, tentu masyarakat yang menggunakan angkot akan lebih nyaman dan tenang. Copet yang biasanya berkeliaran di angkot pun akan berpikir ulang untuk melakukan aksinya. Di Indonesia sendiri, angkot yang sudah memasang CCTV dinamai dengan Mang ABUD yang ada di daerah Bandung.

Menertibkan Sopir yang ‘Nakal’

Sopir nakal muat penumpang berlebih [image: source]
Keengganan masyarakat untuk naik angkot juga disebabkan beberapa ulah sopir nakal. Misalnya kelakuan sopir yang kerap menyetir ugal-ugalan, ngetem sangat lama, tidak memberi uang kembalian dengan benar, tidak ramah, serta memaksakan penumpang melebihi kapasitas membuat banyak orang beralih. Karenanya, jika sopir angkot lebih ramah dan professional dalam bekerja, tentu masyarakat akan lebih senang menaiki angkot.

Beberapa upaya untuk mengembalikan kejayaan angkot di atas patut dicoba. Apalagi, di beberapa daerah juga mulai digalakkan angkot nyaman dan berkelas. Jika pelayanan memuaskan, sepertinya pelanggan tidak akan protes meski harganya sedikit dinaikkan.

Written by Aini Boom

Leave a Reply

Kisah Gomora, Kota Indah yang Dilumat Tuhan Lantaran Penduduknya Doyan Maksiat

Hells Angels, Geng Motor Brutal Amerika yang Ditakuti Dunia