Berbagai macam rahasia ada di dunia ini yang masih belum diketahui, dan banyak juga orang yang berusaha untuk memecahkan rahasia tersebut. Meski begitu, rahasia yang sudah ada selama ratusan tahun tentu bukanlah hal yang mudah untuk dipecahkan begitu saja.
Baca Juga : 3 Fakta Ka’bah Yang Perlu Diketahui Umat Islam
Kali ini, Boombastis akan mengajakmu untuk melihat beberapa lokasi rahasia di berbagai negara yang tidak bisa dikunjungi oleh sembarang orang. Apa saja ya tempat rahasia tersebut?
1. Kamar 39
Kamar 39, atau secara resmi disebut sebagai Biro 39, Divisi 39, atau Kantor 39 dipercaya sebagai tempat organisasi rahasia pemerintah senilai 5 milyar dollar milik pemerintahan Korea Utara. Organisasi ini mencari cara untuk menjaga pendanaan bagi pemimpin negara tersebut, awalnya Kim Il-Sung, kemudian berpindah ke Kim Jong-il dan King Jong-un.
Kabarnya, organisasi ini terlibat dalam kegiatan ilegal seperti membuat uang palsu, memproduksi obat-obatan terlarang seperti meth dan heroin, serta penipuan asuransi internasional. Tingginya isolasi negara ini serta kepemimpinan tangan besi yang diberlakukan membuat hampir tidak mungin untuk mengevaluasi informasi ini. Banyak yang beranggapan bahwa Kamar 39 memegang kunci penting untuk keberlanjutan kekuatan Kim Jong-un yang membuatnya mampu membeli dukungan politik dan membantu mendanai program nuklir Korea Utara.