in

Di Balik Jepretan yang Mengesankan, Ada Fotografer yang Rela Berkorban

Trik foto cosplay ala fotografer Jepang.

Di jaman yang semua orang bisa beli kamera bagus ini, hal yang lebih penting adalah skill. Sekarang anak SMA saja bisa membawa kamera layaknya profesional. Tapi soal hasil jepretannya, lain lagi ceritanya.

Untuk menghasilkan foto yang bagus dan dramatis, banyak fotografer atau model yang harus melakukan pengorbanan. Beberapa anak muda amatir kurang paham dengan konsep pengorbanan ini, sampai-sampai harus kehilangan jiwanya. Sayang sekali, kan?

Nah, lain lagi dengan seorang fotografer ala Jepang yang membuat project foto bersama cosplayer Saki Miyamoto. Ia punya cara sendiri membuat fotonya terlihat cerah dan meriah dengan percikan air yang membuncah di udara. Demi Saki Miyamoto terlihat cantik dan dramatis, inilah yang dia lakukan.

1. Ini adalah teknik yang cukup mudah, tapi juga butuh keberanian untuk dilakukan. Seorang kameko (fotografer cosplay) dengan akun Twitter Snowfairy88 di Jepang membuka rahasia di balik foto terbaiknya.

Behind the scene pemotretan untuk cosplayer cantik
Behind the scene pemotretan untuk cosplayer cantik

2. Untuk membuat foto yang indah memang dibutuhkan yang namanya ‘pengorbanan’.

Trik membuat foto dramatis ala fotografer Jepang
Trik membuat foto dramatis ala fotografer Jepang. Menceburkan diri.

3. Well, cosplayernya sudah cantik. Sayang dong kalau setengah-setengah. Terjun bebas lagi, yuk. Sekalian berenang..

Trik foto cosplay ala fotografer Jepang.
Trik foto cosplay ala fotografer Jepang.

Walaupun pengorbanannya tiada tara, tapi hasilnya juga luar biasa. Meskipun begitu ya trik seperti ini malah mengundang gelak tawa netizen yang melihatnya. Jangankan netizen, sang model juga tak bisa menahan tawa melihat camerahack yang agak dagelan tersebut.

Well, yang penting memang ‘man behind the gun‘. Kamera sebagus apapun kalau tidak disertai kreativitas, insting dan skill yang mumpuni maka tidak akan ada artinya. Yang mau mencoba trik ini, boleh banget. Tapi kami sarankan untuk segera mandi setelah praktek dan agar tidak masuk angin, jangan lupa minum bandrek.

Written by Orchid

Leave a Reply

10 Makanan ‘Rasa Surga’ yang Hanya Bisa Kamu Nikmati di Indonesia

Anggrek Hitam, Tanaman Asli Papua yang Sangat Langka dan Harganya Bikin Nangis