in

Fakta dan Mitos Menarik Seputar Legenda Nyi Roro Kidul

Nyi Roro Kidul, sang penguasa Laut Selatan | copyright viva.co.id
Nyi Roro Kidul, sang penguasa Laut Selatan | copyright viva.co.id

Cerita tentang keberadaan sosok Nyi Roro Kidul masih kontrovesial. Ada yang percaya, ada pula yang hanya bagian dari cerita rakyat saja. Kendati demikian, tak sedikit orang yang percaya dengan adanya sosok sang penguasa Laut Selatan tersebut. Terbukti dengan banyaknya orang yang mengadakan upacara untuk menghormati sang Ratu Laut Selatan setiap tahunnya, terutama masyarakat Jawa kuno.

Baca Juga: 4 Alasan Kenapa Wanita Uzbekistan Bisa Cantik Luar Biasa

Nah, berikut ini merupakan beberapa fakta dan mitos seputar Nyi Roro Kidul yang menyebar di masyarakat, dilansir dari beberapa sumber.

1. Sang penguasa Pantai Selatan

Banyak yang mempercayai bahwa Nyi Roro Kidul ini merupakan sosok ratu dan penguasa gaib keraton Pantai Selatan Jawa atau pula penunggu laut selatan pulau Jawa . Selain itu, Nyi Roro Kidul juga dikenal sebagai Ratu Laut Selatan atau Gusti Kanjeng Ratu Kidul.

Nyi Roro Kidul, sang penguasa Laut Selatan | copyright viva.co.id
Nyi Roro Kidul, sang penguasa Laut Selatan | copyright viva.co.id

Sang Ratu Laut Selatan ini bisa menjelma menjadi manusia yang sangat cantik bak seorang ratu kerajaan. Beredar juga dari mulut ke mulut orang-orang terdahulu bahwa Nyi Roro Kidul bisa berubah bentuk menjadi ular yang besar. Sementara itu, Pantai Selatan yang menjadi daerah kekuasaan Nyi Roro Kidul ini berhadapan dengan Samudera Hindia yang merupakan zona subduksi lempeng bumi. Sehingga, jika terjadi gempa atau bencana dari Laut Selatan sering kali disangkutpautkan dengan keberadaan sang penunggu laut tersebut.

Selanjutnya: Titisan Seorang Putri Pajajaran

Written by Evi Rizana

Leave a Reply

Membuah jus buah

Kesalahan yang Sering Kita Lakukan Ketika Memakan Buah

10 Alat Bantu Selfie Paling Unik di Dunia