in

Menengok Kekuatan Militer Mesir yang Diam-Diam Sangat Disegani Dunia

Berbicara soal militer dunia, nama Mesir hampir pasti takkan pernah disinggung. Orang lebih suka membahas Mesir untuk sejarah dan situs peninggalannya, padahal di militer, negara ini kuat luar biasa. Bahkan seumpama melawan Indonesia, tanpa bermaksud pesimis, negara kita akan hajar habis-habisan.

Hebatnya kekuatan Mesir secara umum bisa kita lihat pada data yang disusun Global Fire Power. Di tahun 2016 kemarin, negara ini menduduki peringkat 12 dunia. Peringkat ini mengalahkan negara-negara kaya dan mentereng militernya macam Arab Saudi, Israel, bahkan Iran yang katanya punya nuklir satu pabrik. Makanya, meskipun di tanah Sphinx ini pernah terjadi huru-hara hebat yang sampai mengguncang stabilitas negara, tapi orang luar tak berani macam-macam.

Tentu ada alasannya kenapa militer Mesir sangat jemawa. Hal tersebut bisa kita amati pada fakta-fakta berikut.

Jumlah Personel Aktif Mesir Cukup Bikin Ngeri

Tentara Mesir [Image Source]
Tentara adalah salah aspek penting yang jadi tolok ukur hebat atau tidaknya militer sebuah negara. Untuk Mesir, negara ini sekarang memiliki sekitar 470 ribu personel aktif. Jumlah ini terbilang cukup banyak kalau dibandingkan beberapa negara hebat lainnya. Dan Mesir tak hanya punya itu, mereka masih memiliki tentara lapis kedua yang diketahui jumlahnya 800 ribuan.

Kekuatan Darat Mesir Adalah Mimpi Buruk

Kekuatan darat Mesir [Image Source]
Selain tentara, hal yang membuat Mesir sangat menakutkan adalah kekuatan darat mereka. Hal ini bisa kita lihat dari jumlah alutsistanya yang membeludak. Misalnya untuk kendaraan taktis mereka punya 14 ribu, kendaraan peluncur roket sebanyak 1.481, serta tank yang jumlahnya 4.624 buah. Untuk tank, jumlah tersebut sangat banyak. Bahkan mereka menempati peringkat kelima negara dengan tank terbanyak di dunia.

Kekuatan Udara Mesir Tak Bisa Dianggap Enteng

Kekuatan udara Mesir [Image Source]
Tak hanya punya kekuatan darat yang bikin negara mana pun mikir-mikir kalau mau nantang, Mesir juga memiliki power luar biasa di ranah udara. Hal ini lagi-lagi bisa kita lihat dari jumlah alutsista angkasa mereka yang jumlahnya juga lumayan banyak. Misalnya untuk pesawat tempur, mereka memiliki sekitar 336 buah sedangkan untuk tipe penyerang Mesir punya 427 buah. Ini belum termasuk pesawat transportasi serta helikopter tempur.

Sangarnya Kekuatan Laut Mesir

Armada laut Mesir [Image Source]
Meskipun bukan negara kepulauan yang punya banyak laut, Mesir tetap memiliki armada perairan yang luar biasa. Hal ini bisa kita lihat dari koleksi mainan laut mereka yang lumayan banyak. Mulai dari Frigates yang jumlahnya 11 buah, kapal pelindung pantai 174 buah, serta kapal selam yang berjumlah sekitar 8 buah. Jumlah kapal selam ini lumayan banyak. Indonesia saja hanya punya 2 buah padahal kita negara maritim.

Belanja Militer Mesir Cukup Hemat

Belanja militer Mesir [Image Source]
Dengan melihat banyaknya koleksi alutsista yang Mesir punya, tentu kita bakal berpikir kalau negara ini punya belanja militer yang tinggi. Tapi, pada kenyataannya tidak demikian. Ternyata Mesir menganggarkan sedikit saja untuk belanja militer dengan nominal $4,4 miliar. Coba bandingkan dengan Arab Saudi yang menganggarkan sekitar $56,7 miliar untuk belanja. Hemat tapi tak melemahkan potensi kekuatan, itulah Mesir.

Mesir sendiri makin hari juga semakin berbenah. Hal ini pun membuat mereka pelan-pelan menapaki lebih tinggi peringkat militer dunia. Indonesia sebenarnya tak begitu jauh dari Mesir, kita ada di peringkat 14. Namun, untuk beberapa aspek, memang kita masih belum ada apa-apanya dengan negaranya Hosni Mubarak ini.

Written by Rizal

Hanya seorang lulusan IT yang nyasar ke dunia tulis menulis. Pengalamannya sudah tiga tahun sejak tulisan pertama dimuat di dunia jurnalisme online. Harapannya bisa membuat tulisan yang super kece, bisa diterima siapa pun, dan juga membawa influence yang baik.

Contact me on my Facebook account!

Leave a Reply

Hashima Island, Pulau Hantu di Jepang dengan Sejarah Pilu

Margaret Bourke White, Fotografer Wanita Pertama yang Meliput Langsung Perang Dunia II