in

Aneh! Seorang Pria di Selandia Baru Lelang Jiwa di Internet

Lelang jiwa

Internet adalah media yang mudah untuk berdagang atau menyewakan apapun. Sudah banyak orang menjual berbagai barang atau menyewakan jasa atau barang pada orang lain. Menyewakan mobil atau menawarkan jasa kecantikan adalah hal biasa di internet, hal berbeda terjadi di Selandia Baru. Seorang pria melelang jiwanya di internet. Waduh.. apakah ada yang akan membeli jiwa sang pria?

Konsep jiwa dan raga adalah konsep kehidupan. Raga mewakili tubuh fisik manusia, sedangkan jiwa adalah konsep yang lebih tinggi, berupa kesadaran atau roh yang menurut beberapa kepercayaan tidak akan hilang walau orang tersebut telah meninggal. Apapun konsepnya, jiwa masih menjadi hal yang misterius. Nah anehnya, seorang pria dari Selandia baru melelang jiwanya di situs lelang. Dia mengatakan sudah memindahkan jiwanya ke dalam sebuah botol minuman keras berbentuk tengkorak, seperti dilansir oleh Dailymail.co.uk, Minggu (21/9).

Lelang jiwa
Lelang jiwa

Pria tersebut bernama Craig Falconer, dia adalah seorang manager hotel. Entah benar atau tidak dia bisa meletakkan jiwanya ke dalam botol minuman keras, namun Craig menyebutkan harga jiwanya adalah sekitar Rp 500 ribu. Craig mengaku melelang jiwanya di internet karena frustasi pada masalah perpanjangan lisesnis sebuah botol vodka tua berbentuk tengkorak yang harganya hanya Rp 97 ribu. Botol itu kemudian diisi air yang kotor.

Aku membeli botol vodka tua bentuk tengkorak dan mengisisnya dengan air kotor. Itulah jiwaku,” ujar Craig.

Ada-ada saja usahanya, tetapi menempatkan air kotor ke dalam botol vodka adalah refleksi dari jiwa Craig yang sedang tidak stabil. Dia mengatakan bahwa masalah lisensi tersebut bisa membuatnya bangkrut dan tidak memiliki apa-apa lagi. Hanya tersisa jiwanya saja. Maka sekalian saja Craig melelang jiwanya di internet.

Walau konyol, sejauh ini sudah ada 3.000 orang yang melihat halaman lelang jiwa dan 20 orang ikut serta dalam lelang.

Baca Juga :5 Manusia Dengan Hidup Paling Aneh di Dunia

Written by Admin

Leave a Reply

Berkat Twitter Dari Anak, Ibu Berhenti Merokok

Wow! 500 Batman Berkumpul Pecahkan Rekor Dunia